BREAKING NEWS
Kamis, 27 November 2025
SELAMAT HARI GURU

Jelang Hari Raya Galungan, Satgas Pangan Pantau Harga Beras di Denpasar

Fira - Kamis, 20 November 2025 12:23 WIB
Jelang Hari Raya Galungan, Satgas Pangan Pantau Harga Beras di Denpasar
Satgas Pangan Polda Bali kembali melakukan sidak guna memastikan stabilnya harga beras di wilayah Denpasar, Kamis (20/11/2025). (foto: Ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

DENPASAR – Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Bali kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) guna memastikan stabilnya harga beras di wilayah Denpasar, Kamis (20/11/2025).

Kegiatan ini dilakukan bersinergi dengan instansi terkait dan menyasar sejumlah pasar tradisional serta ritel modern.

Sidak pasar kali ini dilakukan di Toko Sinar, Pasar Kreneng; Toko 03, Pasar Nyanggelan; dan retail modern Ayu Nadhi.

Baca Juga:

Fokus pengecekan adalah harga beras, sebagai komoditas utama yang sering menjadi perhatian menjelang Hari Raya Galungan.

Dari hasil pengecekan di ketiga lokasi tersebut, tim Satgas Pangan Polda Bali menyatakan bahwa harga beras masih berada pada kisaran normal dan tidak melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditetapkan pemerintah.

Meski tidak ditemukan harga beras di atas HET, tim gabungan tetap memberikan imbauan kepada pedagang untuk memastikan mutu dan harga beras sesuai ketentuan, serta mengingatkan pentingnya menjaga ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat.

Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Polda Bali bersama instansi terkait untuk menjamin keterjangkauan harga beras dan ketersediaan pasokan di seluruh wilayah Bali, terutama menjelang momen Hari Raya keagamaan yang meningkatkan kebutuhan masyarakat terhadap bahan pokok.*


(ad)

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Peringatan Hari Puputan Margarana ke-79, Gubernur Koster Ajak Generasi Muda Warisi Semangat Kepahlawanan
Harga Pangan Nasional Turun: Beras, Cabai, dan Minyak Goreng Alami Penurunan Signifikan!
Galungan di Desa Marga Dauh Puri: TNI, Veteran, dan Masyarakat Bersama Menjaga Kedamaian
Desa Bogak Perlihatkan Daftar Penerima Bantuan Pangan Secara Terbuka, Warga Puji Sikap Transparan Pemerintah Desa
Harga Pangan Hari Ini 19 November 2025: Beras Turun, Minyak Goreng Naik Tipis
Patroli Gabungan di Denpasar Timur: Edukasi Warga Kos Agar Tertib & Aman Menyambut Galungan
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru