BREAKING NEWS
Jumat, 25 April 2025

Kasus Dugaan Pencabulan Anak Belum Juga Tuntas, KSJ Rencana Aksi di Propam Polda Sumut

Mika Andrea - Jumat, 04 April 2025 22:53 WIB
590 view
Kasus Dugaan Pencabulan Anak Belum Juga Tuntas, KSJ  Rencana Aksi di Propam Polda Sumut
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

BATUBARA - Dalam semarak hari kemenangan yang penuh berkah, Komunitas Sedekah Jum'at atau KSJ terus menunjukkan konsistensinya dalam menyalakan semangat berbagi.

Di tengah suasana Idul Fitri yang syahdu, KSJ tetap bergerak aktif menjalankan gerakan amal sosial dengan berbagi kepada mereka yang membutuhkan uluran tangan.

Baca Juga:

Kegiatan mulia ini digelar pada Jumat, 4 April 2025, di Desa Sumber Padi, Kecamatan Limapuluh, Kabupaten Batu Bara.

Baca Juga:

Turut hadir dalam aksi sosial tersebut Ketua Umum KSJ Saharuddin, Pembina KSJ Pusat Ustad H. Abbas Rambe, dan Manajemen KSJ Pusat Ariswan, yang secara langsung berbagi kepada warga yang membutuhkan.

Ariswan menyampaikan bahwa momentum bulan Syawal adalah waktu yang tepat untuk terus menebar kebaikan.

"Idul Fitri bukan hanya soal kembali suci, tapi juga memperkuat kepedulian sosial. KSJ hadir untuk memastikan bahwa nilai-nilai kemanusiaan tetap hidup, bahkan setelah Ramadhan berlalu," ujarnya.

Salah satu penerima manfaat, Ibu Misirah, dengan haru menyampaikan rasa terima kasihnya kepada KSJ.

Ia turut mendoakan agar para donatur, pengurus, dan relawan KSJ senantiasa diberikan kesehatan dan rezeki yang berlimpah agar dapat terus menebar kebaikan kepada masyarakat luas.

Tak hanya fokus pada kegiatan sosial, KSJ juga menunjukkan keberpihakan pada keadilan.

Dalam waktu dekat, Komunitas ini sedang mempersiapkan untuk menggelar aksi menyampaikan pendapat di muka umum terkait lambatnya penanganan kasus dugaan pencabulan terhadap anak yang diduga dilakukan oleh oknum pegawai PT Inalum.

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
Emak-Emak Berbaju Hitam Geruduk DPRD Deli Serdang, Kejari Deli Serdang: Salah Alamat
Aliansi Peduli Penegakan Hukum Gelar Aksi di Polda Sumut, Desak Penuntasan Kasus Pencabulan Pegawai PT Inalum
Keluarga Herlambang Gelar Aksi di Mabes Polri, Tuntut Klarifikasi atas SP3 Kasus Dugaan Penguasaan Tanah oleh PT Musim Mas
Ratusan Korban EDCCash Kirim Karangan Bunga ke Rumah Prabowo, Desak Kasus Dituntaskan
Keluarga Korban Penembakan di Way Kanan Tolak Hasil Rekonstruksi: Banyak Kebohongan, Minta Sidang Terbuka
Bejat! Ustaz Ponpes di Tulungagung Cabuli 7 Santri, Modusnya Disertai Ancaman
komentar
beritaTerbaru