BREAKING NEWS
Rabu, 14 Januari 2026

Sumut: 1.006 Rumah untuk Warga Terdampak Banjir dan Longsor Dibangun Tahun Depan

Adelia Syafitri - Sabtu, 20 Desember 2025 15:49 WIB
Sumut: 1.006 Rumah untuk Warga Terdampak Banjir dan Longsor Dibangun Tahun Depan
Gubernur Sumut Bobby Nasution, saat di Lokasi pembangunan di Desa Hapesong, Kecamatan Batang Toru, yang merupakan lahan PTPN. (Foto: ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

MEDAN— Pemerintah pusat akan membangun 1.006 unit rumah bagi korban banjir dan longsor di Sumatera Utara (Sumut).

Pembangunan difokuskan di Kabupaten Tapanuli Selatan, Tapanuli Tengah, dan Tapanuli Utara, dengan prioritas rumah yang hilang akibat bencana.

Gubernur Sumut Bobby Nasution menyebut pembangunan dilakukan oleh Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman.

Baca Juga:

"Kita sudah mengkategorikan rumah rusak berat, ringan, dan ada yang rumahnya hilang. Yang hilang kita prioritaskan di tahap awal," kata Bobby, Sabtu, 20 Desember 2025.

Bobby menambahkan, tahap awal pembangunan rumah ditargetkan selesai pada awal tahun depan. Selanjutnya, rumah rusak berat dan ringan akan dibangun.

Pihak pemerintah daerah telah memeriksa lahan di tiap kabupaten agar pembangunan dapat segera dimulai dan masyarakat yang mengungsi dapat menempati hunian tetap.

Bencana banjir dan longsor yang terjadi pada 24 November 2025 di 19 kabupaten/kota Sumut menelan korban 370 orang meninggal, 72 hilang, 933 luka-luka, dan 17.759 orang mengungsi.

Kabupaten Tapanuli Tengah tercatat sebagai wilayah terdampak terparah, diikuti Tapanuli Selatan, Kota Sibolga, dan Tapanuli Utara.*

(k/dh)

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Dicopot Bahlil dari Ketua Golkar Sumut, Ijeck Belum Terima Surat Resmi: Saya Percaya Ketua Umum Punya Rencana Besar
Tiga Perwira Polda Sumut Resmi Naik Pangkat Jadi Brigjen Pol per Januari 2026
Korban Banjir dan Longsor di Sumatra Tembus 1.071 Orang, Ribuan Warga Masih Mengungsi
Terungkap di Sidang Korupsi Topan Ginting: Tak Pernah Diusulkan, Dua Proyek Jalan Ini Justru Lolos APBD!
Liburan Gratis di Medan! Bus Wisata Siap Bawa Kamu Jelajahi Objek Bersejarah Kota
Kajati Sumut Harli Siregar: Natal Momentum Kasih dalam Penegakan Hukum Berkeadilan
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru