BREAKING NEWS
Kamis, 22 Januari 2026

Tuha Peut Lam Lumpu Bakal Dipilih, Panitia Pemilihan Resmi Terbentuk

T.Jamaluddin - Minggu, 18 Januari 2026 09:21 WIB
Tuha Peut Lam Lumpu Bakal Dipilih, Panitia Pemilihan Resmi Terbentuk
Rapat digelar di Meunasah Darul Aman Gampong Lam Lumpu pada Sabtu, 17 Januari 2026, dan dipimpin oleh Keuchik Fachri Johan. (Foto: ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

ACEH BESARMasyarakat Gampong Lam Lumpu, Kecamatan Pekan Bada, Kabupaten Aceh Besar menggelar rapat pembentukan panitia pemilihan Tuha Peut, menyusul berakhirnya masa bakti Tuha Peut periode 2020–2025.

Rapat digelar di Meunasah Darul Aman Gampong Lam Lumpu pada Sabtu, 17 Januari 2026, dan dipimpin oleh Keuchik Fachri Johan.

Keuchik Fachri menjelaskan bahwa pemilihan Tuha Peut perlu segera dilaksanakan mengingat masa jabatan anggota Tuha Peut saat ini akan berakhir pada bulan Maret 2026.

Baca Juga:

Dalam rapat tersebut, terpilih lima orang formatur yang bertugas menyusun panitia pemilihan.

Formatur tersebut adalah Ali Abdan, Agus Supami, T. Jamaluddin, Maisarah, dan Anwar. Setelah bersidang, T. Jamaluddin ditunjuk sebagai Ketua Panitia Pemilihan (Panlih).

Susunan Panitia Pemilihan Tuha Peut Gampong Lam Lumpu terpilih sebagai berikut:

- Ketua merangkap anggota: T. Jamaluddin
- Sekretaris merangkap anggota: Maisarah
- Bendahara merangkap anggota: Agus Supami
- Anggota: Ali Abdan, Anwar
- Anggota tambahan: Menunggu nama dari dusun masing-masing

Ketua Panitia T. Jamaluddin mengimbau seluruh warga untuk berpartisipasi aktif dalam pemilihan Tuha Peut.

Ia menegaskan bahwa partisipasi masyarakat menjadi kunci kesuksesan proses demokrasi di tingkat Gampong.

"Kami panitia terpilih mengucapkan terima kasih kepada Keuchik dan Ketua Tuha Peut yang telah memberikan amanah kepada kami. Kami berharap seluruh masyarakat ikut bersama-sama mensukseskan pemilihan Tuha Peut dan mendaftar secara sukarela sebagai calon," ujar T. Jamaluddin.

Pemilihan Tuha Peut di Gampong Lam Lumpu diharapkan dapat berlangsung transparan, partisipatif, dan menghasilkan kepengurusan yang dapat membimbing masyarakat dalam pembangunan dan kegiatan sosial di tingkat Gampong.*

(dh)

Editor
: Adam
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Dana Desa Rp1 Miliar Diduga Diselewengkan, Kepala Desa Labuhan Labo Tak Tanggapi Konfirmasi
KUHAP Baru Tidak Menghalangi Kejagung untuk Tetap Menunjukkan Tersangka
Prabowo Setujui Pembangunan Tol Lembah Anai, Solusi Jalur Rawan Longsor
Kini Berobat Lebih Mudah: Pemkab Deli Serdang Hadirkan PAS JEMPOL dan PAS PULA
Keaktifan BPJS Deli Serdang 74 Persen, Gubernur Bobby Ingatkan Percepatan UHC
Pilkada Tak Langsung dan Krisis Fungsi Partai Politik dalam Demokrasi
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru