BREAKING NEWS
Senin, 26 Januari 2026

Tito Karnavian Lepas Taruna Akpol, Akmil, dan Unhan untuk Pulihkan Aceh Tamiang Pascabencana

Adelia Syafitri - Jumat, 23 Januari 2026 18:23 WIB
Tito Karnavian Lepas Taruna Akpol, Akmil, dan Unhan untuk Pulihkan Aceh Tamiang Pascabencana
Kasatgas Tito Karnavian melepas taruna Akpol, Akmil, dan Unhan yang bertugas memulihkan Aceh Tamiang, Aceh, Jumat (23/1/2026). (Foto: Kemendag RI)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

ACEH TAMIANG — Ketua Satuan Tugas (Kasatgas) Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Sumatera, Muhammad Tito Karnavian, melepas taruna Akademi Kepolisian (Akpol), Akademi Militer (Akmil), dan Universitas Pertahanan (Unhan) yang akan ditugaskan membantu pemulihan pascabencana di Kabupaten Aceh Tamiang.

Apel pelepasan berlangsung di Yonif 111 Aceh Tamiang, Jumat (23/1/2026).

Dalam sambutannya, Tito menekankan pentingnya kesiapan fisik para taruna mengingat kondisi pascabencana yang masih dipenuhi lumpur.

Baca Juga:

Ia menyebut pekerjaan di lapangan membutuhkan tenaga ekstra karena lumpur yang mengeras akibat panas.

"Rumah-rumah masyarakat karena lumpurnya masuk, begitu panas seperti ini mengeras, maka senjata peperangan syaratnya nomor 1, kita bermain fisik," ujar Tito.

Selain itu, Tito mengingatkan para taruna untuk tidak membebani masyarakat maupun pemerintah daerah selama bertugas.

Kehadiran mereka dimaksudkan untuk membantu, bukan menyulitkan warga.

"Kita mengulurkan tangan, bukan menengadahkan tangan," tegasnya.

Kasatgas Tito juga menekankan bahwa penugasan ini bukan sekadar membantu secara langsung, tetapi juga mendorong pemulihan ekonomi lokal.

Para taruna diimbau memenuhi kebutuhan mereka di pasar setempat agar roda perekonomian masyarakat kembali bergerak.

Lebih jauh, Tito menilai pengalaman lapangan ini sebagai praktik nyata dari ilmu yang telah diterima taruna di akademi.

Menurutnya, tugas ini menjadi pembelajaran berharga sekaligus catatan sejarah pribadi bagi setiap taruna.

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Eks Kapolres Tapsel Sebut Berutang Budi ke Akhirun Piliang
Awali Tahun Anggaran 2026, Bupati Asahan Instruksikan Sukseskan Program Nasional di Daerah
Pemprov Sumut Rampungkan 10.039 Unit Rumah Subsidi untuk MBR di 19 Kabupaten/Kota
Atlet Sumut Nur Ferry Pradana Kembali Cetak Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand
Keterlambatan Gaji ASN Padangsidimpuan: Bobroknya Tata Kelola Keuangan Daerah
Ahmad Doli Kurnia Tandjung Pastikan Panitia Musda Golkar Sumut Segera Terbentuk
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru