Nur Ferry tampil gemilang pada nomor Men's 100 meter T47, finis di posisi pertama dengan catatan waktu 11,30 detik.
Sebelumnya, ia juga menjadi yang tercepat di nomor Men's 200 meter T47, mempertegas dominasinya di nomor sprint kategori T47 bagi atlet dengan gangguan pada anggota gerak atas.
Melalui akun resmi Instagram Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), keberhasilan Nur Ferry diapresiasi sebagai bukti kontribusi atlet Sumatera Utara dalam memperkuat prestasi Indonesia di kancah para atletik Asia Tenggara.
"Nur Ferry Pradana menunjukkan akselerasi, teknik, dan kecepatan luar biasa. Prestasinya menambah pundi-pundi medali Indonesia di ASEAN Para Games 2025," tulis Kemenpora.
ASEAN Para Games 2025 berlangsung sejak 20 hingga 26 Januari 2026, diikuti 290 atlet Indonesia dengan 108 pelatih dari 18 cabang olahraga.
Kontingen Merah Putih menargetkan 82 medaliemas, 77 perak, dan 77 perunggu di ajang ini.
Keberhasilan Nur Ferry menegaskan dominasi atlet Indonesia di nomor para atletik, sekaligus menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berprestasi meski menghadapi keterbatasan fisik.*
(d/ad)
Editor
: Abyadi Siregar
Atlet Sumut Nur Ferry Pradana Kembali Cetak Medali Emas di ASEAN Para Games 2025 Thailand