BREAKING NEWS
Sabtu, 26 April 2025

Verrell Bramasta Tegaskan Komitmennya Sebagai Anggota DPR yang Berintegritas Tinggi

Redaksi - Rabu, 26 Februari 2025 21:06 WIB
157 view
Verrell Bramasta Tegaskan Komitmennya Sebagai Anggota DPR yang Berintegritas Tinggi
Verrel Bramasta
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA -Artis sekaligus politisi muda dari Partai Amanat Nasional (PAN), Verrell Bramasta, mengungkapkan komitmennya untuk terus membuktikan dirinya sebagai anggota legislatif yang memiliki integritas tinggi dan standar baru, meskipun ia berasal dari dunia hiburan.

"Rasanya seperti baru kemarin saya dilantik, padahal sudah lebih dari 140 hari. Selama waktu itu, saya berusaha membuktikan saya bekerja keras dan berkomitmen untuk menjadi pelayan masyarakat serta konstituen yang saya wakili," ujar Verrell saat ditemui di Kawasan Senayan, Jakarta, pada Rabu (26/2/2025).

Verrell, yang kini menjabat sebagai anggota Komisi X DPR yang membidangi Pendidikan, Olahraga, Sains, dan Teknologi, menegaskan bahwa meskipun ia berasal dari dunia hiburan, ia mampu bekerja dengan kinerja yang setara dengan rekan-rekan DPR dari kalangan politisi. Verrell berharap agar masyarakat tidak melihat dirinya hanya dari latar belakangnya sebagai artis, melainkan dari kinerjanya yang konkret sebagai anggota legislatif.

Baca Juga:

"Ini juga menunjukkan, sebagai seorang artis saya bisa berkontribusi dan bekerja dengan kinerja yang setara dengan rekan-rekan DPR dari kalangan politisi," tambahnya.

Editor
: Redaksi
Tags
beritaTerkait
Gagal Nyaleg, Krisna Mukti Terjerat Utang Rp 2 Miliar: Tabungan Nol, Rumah Nyaris Tergusur
Pengedar Sabu di Sergai Sembunyikan Barang Bukti di Lampu Motor, Nyaris Kelabui Polisi
Wakil Menteri Dikdasmen: Kurangi Beban Administrasi Guru di Taput untuk Fokus pada Pembelajaran
DPRD Sumut Desak Pencopotan Kepala SMA Negeri 8 Medan Terkait Kasus Pungli
RSUD Panyabungan Jadi Epicentrum Kesehatan di Tapanuli Bagian Selatan
Kaesang Pangarep Komentar Terkait Tuntutan Forum Purnawirawan TNI Mengenai Wakil Presiden Gibran
komentar
beritaTerbaru