BREAKING NEWS
Selasa, 13 Januari 2026

Kunjungi Sekolah Darurat Korban Bencana di Tapteng, Kasad Maruli Simanjuntak: Tetap Semangat dan Raih Cita-cita

Raman Krisna - Sabtu, 10 Januari 2026 14:54 WIB
Kunjungi Sekolah Darurat Korban Bencana di Tapteng, Kasad Maruli Simanjuntak: Tetap Semangat dan Raih Cita-cita
KSAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak didampingi Bupati Tapteng Masinton Pasaribu mengunjungi posko pengungsian sekaligus sekolah darurat bagi korban bencana alam di Kel. Hutanabolon, Kec. Tukka, Kab. Tapteng, Jumat (9/1/2026). (foto: Diskominfo Tapteng)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

TAPANULI TENGAH — Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak mengunjungi posko pengungsian sekaligus sekolah darurat bagi korban bencana alam di Kelurahan Hutanabolon, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatra Utara, Jumat, 9 Januari 2026.

Dalam kunjungan tersebut, Maruli didampingi Bupati Tapanuli Tengah Masinton Pasaribu.

Keduanya meninjau langsung kegiatan belajar-mengajar di sekolah darurat yang digunakan para siswa terdampak bencana, sebelum melanjutkan peninjauan ke lokasi pembangunan Jembatan Armco di wilayah yang sama.

Baca Juga:

Maruli membagikan tas dan perlengkapan sekolah kepada para siswa. Ia juga memberikan motivasi agar anak-anak tetap semangat belajar meski berada dalam kondisi sulit akibat bencana.

"Anak-anakku harus tetap semangat sekolah. Kita bersama Bupati Tapanuli Tengah akan membereskan semuanya supaya kalian bisa belajar dengan baik," kata Maruli kepada para pelajar.

Saat berdialog dengan siswa, Maruli sempat menanyakan cita-cita mereka.

Ia menyebutkan beberapa profesi, mulai dari tentara, bupati, hingga guru, yang langsung disambut teriakan dan angkat tangan para siswa.

Menurut Maruli, pendidikan harus tetap berjalan meskipun di tengah situasi darurat.

Ia menegaskan sekolah yang terdampak bencana akan dibangun kembali agar proses belajar mengajar dapat berlangsung normal.

"Sekolah kalian akan kita baguskan kembali. Ini ada tas dan peralatan sekolah. Gunakan untuk belajar dan raih cita-cita kalian," ujar Maruli, yang disambut tepuk tangan dan senyum para siswa.

Maruli juga berjanji akan kembali mengunjungi Hutanabolon setelah pembangunan sekolah selesai.

Ia berpesan agar para siswa tetap rajin belajar, menghormati guru dan orang tua, serta menjaga semangat di tengah keterbatasan.

Editor
: Raman Krisna
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Banjir dan Longsor Menyapu 536 Hektare Sawah di Tapsel, Petani Kehilangan Mata Pencaharian
Pemerintah Siapkan Rumah Tipe 36 untuk Korban Banjir Sumatera, Ini Detailnya
TNI AD Rampung Bangun 17 Jembatan Bailey Pascabanjir Sumatera, Akses Warga Kembali Normal
Bulog Tambah Cadangan Beras 50 Ribu Ton di Aceh Jelang Ramadan
Cegah Dampak Bencana, Polsek Tampaksiring Sisir Wilayah Rawan Longsor
Kejar Pemulihan Pascabencana Sebelum Ramadan, Mendagri Ajukan Tambahan Personel TNI-Polri
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru