BREAKING NEWS
Kamis, 22 Januari 2026

Prabowo Paparkan Program Sekolah Rakyat di Hadapan Akademisi Inggris

Adelia Syafitri - Rabu, 21 Januari 2026 08:49 WIB
Prabowo Paparkan Program Sekolah Rakyat di Hadapan Akademisi Inggris
Prabowo Subianto, memaparkan kebijakan pendidikan nasional, termasuk program Sekolah Rakyat, di hadapan akademisi Inggris pada forum UK–Indonesia Education Roundtable, Selasa (20/1/2026) di Lancaster House, London. (Foto: Dok. Biro Setpres)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

LONDON – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, memaparkan kebijakan pendidikan nasional, termasuk program Sekolah Rakyat, di hadapan akademisi Inggris pada forum UK–Indonesia Education Roundtable, Selasa (20/1/2026) di Lancaster House, London.

Dalam forum tersebut, Prabowo menekankan bahwa pendidikan merupakan instrumen utama untuk memutus lingkaran kemiskinan dan mewujudkan keadilan sosial.

"Saya yakin bahwa pendidikan adalah kunci keberhasilan suatu bangsa. Untuk menjadi bangsa yang sukses, kita harus memiliki pendidikan terbaik yang dapat dicapai," ujarnya.

Baca Juga:

Hingga kini, pemerintah Indonesia telah membangun dan mengoperasikan 166 Sekolah Rakyat.

Selain itu, Prabowo menyampaikan rencana pembangunan sekolah berasrama untuk peserta didik berprestasi, serta sekolah terpadu bagi kelompok menengah yang tidak berasal dari keluarga sangat miskin.

Presiden juga menekankan strategi pemanfaatan teknologi digital dan pembelajaran jarak jauh untuk menjangkau sekolah di daerah terpencil.

"Semua sekolah di daerah terpencil akan memiliki akses ke guru-guru terbaik di semua mata pelajaran. Ini cara bagi kita untuk melompat maju karena kita masih tertinggal dalam standar pendidikan," ujar Prabowo.

Di akhir pemaparannya, Presiden menegaskan komitmen Indonesia untuk membuka ruang kolaborasi internasional, termasuk dengan universitas-universitas unggulan Inggris, guna memperkuat kualitas pendidikan, riset, dan pengembangan sumber daya manusia.*

(k/dh)

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Prabowo: Inggris Siap Investasi Produksi 1.500 Kapal Ikan di Indonesia
Presiden Prabowo Dorong Kerja Sama Kapal Nelayan dan Pendidikan Internasional di London
Cuma 5 Menit! Jalan Kaki Sehari Bisa Bikin Tubuh Lebih Sehat dan Panjang Umur
Tak Terima Nama Baik Tercemar, Guru di Jambi Laporkan Siswa Pelaku Kekerasan
Siswa Lampung Bakal Hadapi Soal Sulit Tiap Minggu, Ini Tujuan Disdikbud
Gaji Fantastis John Herdman, Pelatih Baru Timnas Indonesia: Rp 600 Juta/Bulan
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru