BREAKING NEWS
Kamis, 22 Mei 2025

Bareskrim: Ijazah Jokowi Asli, Hasil Uji Laboratorium Forensik dari Fakultas Kehutanan UGM

Adelia Syafitri - Kamis, 22 Mei 2025 14:12 WIB
64 view
Bareskrim: Ijazah Jokowi Asli, Hasil Uji Laboratorium Forensik dari Fakultas Kehutanan UGM
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA — Bareskrim Polri melalui Direktorat Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) memastikan keaslian ijazah sarjana Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM) atas nama Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo.

Hal ini ditegaskan setelah serangkaian uji laboratorium forensik yang membandingkan ijazah Jokowi dengan dokumen pembanding dari alumni dan institusi terkait.

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Djuhandani Rahardjo Puro, mengungkapkan bahwa ijazah asli bernomor 1120 atas nama Joko Widodo dengan Nomor Induk Mahasiswa (NIM) 1681KT, yang diterbitkan pada 5 November 1985, telah diuji secara menyeluruh bersama sampel pembanding dari tiga rekan seangkatan di Fakultas Kehutanan UGM.

Baca Juga:

"Penyelidik menguji elemen-elemen pengaman ijazah mulai dari bahan kertas, teknik cetak, tinta tulisan tangan, cap stempel, hingga tinta tanda tangan dekan dan rektor. Hasilnya, antara ijazah dan dokumen pembanding tersebut identik, berasal dari satu produk yang sama," ujar Brigjen Djuhandani dalam konferensi pers di Mabes Polri, Kamis (22/5).

Selain ijazah, Bareskrim juga telah mengumpulkan dan menguji dokumen-dokumen lain yang berasal dari masa SMA Jokowi di SMA 6 Surakarta hingga arsip Fakultas Kehutanan UGM.

Total terdapat 51 dokumen yang diperoleh dari Fakultas Kehutanan UGM sebagai bagian dari proses verifikasi.

"Dokumen-dokumen ini diperiksa dengan metode laboratorium forensik dan dibandingan dengan data dari alumni dan arsip kampus. Semua hasil uji menunjukkan konsistensi dan keaslian dokumen tersebut," tambah Djuhandani.

Langkah ini menjadi bagian dari penyelidikan Bareskrim dalam menanggapi tuduhan ijazah palsu yang pernah dilayangkan kepada Jokowi.

Penegasan keaslian dokumen akademik ini diharapkan dapat memberikan kejelasan dan menutup polemik yang selama ini beredar di masyarakat.*

(d/a008)

Editor
: Adelia Syafitri
Tags
beritaTerkait
UGM Bantah Tuduhan Pemalsuan Ijazah dan Skripsi Jokowi, Tegaskan Semua Fakta Terkait Keaslian Dokumen
komentar
beritaTerbaru