BREAKING NEWS
Senin, 26 Januari 2026

Polresta Denpasar Perkuat Sinergi dengan Media, Dorong Informasi Akurat untuk Tingkatkan Keamanan

Fira - Kamis, 22 Januari 2026 22:08 WIB
Polresta Denpasar Perkuat Sinergi dengan Media, Dorong Informasi Akurat untuk Tingkatkan Keamanan
Kapolresta Denpasar Komisaris Besar Polisi Muhammad Iqbal Simatupang memimpin kegiatan silaturahmi bersama awak media pada Kamis, 22 Januari 2026. (foto: Ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

DENPASAR — Kepolisian Resor Kota (Polresta) Denpasar menggelar kegiatan silaturahmi bersama awak media pada Kamis, 22 Januari 2026.

Kegiatan ini menjadi ajang memperkuat hubungan kemitraan antara kepolisian dan media sekaligus memperkenalkan sejumlah pejabat utama baru di lingkungan Polresta Denpasar.

Kapolresta Denpasar Komisaris Besar Polisi Muhammad Iqbal Simatupang menyatakan peran media memiliki posisi strategis dalam mendukung upaya kepolisian menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga:

Menurut dia, penyampaian informasi yang akurat dan berimbang menjadi kunci dalam membangun kepercayaan publik.

"Kami memandang media sebagai mitra strategis. Komunikasi yang terbuka dan transparan harus terus dijaga agar informasi kepada masyarakat tersampaikan dengan baik," kata Iqbal dalam kegiatan tersebut.


Dalam kesempatan itu, Polresta Denpasar memperkenalkan tiga pejabat utama yang baru menjabat, yakni Kepala Satuan Reserse Kriminal, Kepala Satuan Reserse Narkoba, serta Kepala Seksi Humas.

Para pejabat tersebut diharapkan dapat membawa peningkatan kinerja, khususnya dalam pelayanan publik dan penegakan hukum di wilayah hukum Polresta Denpasar.

Kapolresta menambahkan, sinergi yang telah terbangun antara kepolisian dan media perlu terus diperkuat.

Ia menekankan pentingnya menjaga kelancaran komunikasi agar tidak terjadi hambatan dalam penyampaian informasi, terutama terkait isu keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Dengan saling memahami peran masing-masing, kita dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Denpasar," ujarnya.

Kegiatan silaturahmi ini juga diisi dengan diskusi terbuka. Sejumlah perwakilan media menyampaikan masukan serta apresiasi terhadap langkah Polresta Denpasar dalam membuka ruang komunikasi yang lebih intensif.

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Kapolsek Kuta Sambangi Kantor Camat, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas Wilayah Pariwisata
Lantik 15 Pejabat Eselon II, Bupati Deli Serdang: ASN Pelayan Masyarakat, Bukan yang Dilayani
57 Personel Polresta Bandar Lampung Terima Tanda Kehormatan Satya Lencana, Ini Pesan Kapolresta
Terpidana Korupsi Eks Kadis Kominfo Sumut Bikin Ribut di Rutan Medan, Dipindahkan ke Nusakambangan
Kantor Hukum J & P Resmi Kerja Sama dengan Lapas Padangsidimpuan, Perkuat Bantuan Hukum bagi Masyarakat Tabagsel
Pimpin Rapat KPI, Sekda Aceh Tegaskan Media Sosial Aceh Harus Jadi Sarana Edukasi Bukan Provokasi
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru