Potret AKP Anumerta Lusiyanto dan putrinya,Salsabila. Salsabila berjanji akan memperjuangkan keadilan demi almarhum ayahnya yang tewas dalam penggerebekan judi sabung ayam di Way Kanan, Senin, (17/3/2025).
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
LAMPUNG -Putri AKP Lusiyanto, Salsabila (Bila), dengan tegas membantah tuduhan yang menyebutkan bahwa ayahnya menerima setoran dari bandar judi sabung ayam di Way Kanan.
Salsabila menanggapi kabar miring yang beredar terkait kematian tragis ayahnya saat penggerebekan judi sabung ayam di Dusun Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Lampung pada Senin (17/3/2025).
Dalam kejadian tersebut, AKP Lusiyanto bersama dua anggota polisi lainnya, Aipda Anumerta Petrus Apriyanto dan Briptu Anumerta M Ghalib Surya Ganta, tewas tertembak saat melaksanakan tugas.
Salsabila, yang kerap disapa Bila, merasa sangat terpukul atas kehilangan ayah tercinta dan semakin hancur mendengar tuduhan tidak benar yang menyeret nama baik ayahnya.
"Papa ga pernah dzolim sama orang. Papa ga pernah mau dikasih ataupun disuap uang oleh siapapun. Bahkan papa kalau bantu orang benar-benar ikhlas," kata Bila melalui unggahan TikTok-nya pada Jumat (21/3/2025).
Bila berjanji untuk terus mencari keadilan atas kematian ayahnya dan menegaskan bahwa dirinya tidak akan gentar menghadapi siapa pun yang mencoba mencemarkan nama baik sang ayah.
"Bila tidak akan takut untuk melawan mereka yang sudah berbuat kejam seperti ini kepada papa," ujarnya.
Selama ini, AKP Lusiyanto dikenal sebagai sosok yang bekerja keras, bahkan mengambil pekerjaan sampingan sebagai sopir travel demi membiayai pendidikan dan kehidupan anaknya.
"Papa kerja siang malam, jadi sopir travel demi biaya pendidikan Bila dan kehidupan kami," tutur Bila.
Sementara itu, Nia, istri AKP Lusiyanto, juga membantah isu bahwa suaminya menerima setoran dari perjudian.
Nia mengungkapkan bahwa sang suami pernah menolak pemberian uang sebesar Rp 1 juta dari oknum TNI yang terkait dengan judi sabung ayam.