BREAKING NEWS
Senin, 26 Januari 2026

Birokrasi Bisa Menyimpang, Seberapa Kuat Peran Ombudsman RI?

gusWedha - Senin, 26 Januari 2026 14:42 WIB
Birokrasi Bisa Menyimpang, Seberapa Kuat Peran Ombudsman RI?
Pengamat politik Samuel F. Silaen. (foto: Ist/BITV)
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

Rekomendasi tersebut bersifat korektif dan bertujuan memperbaiki praktik pelayanan publik yang dinilai menyimpang.

Namun, Samuel menilai efektivitas Ombudsman sangat bergantung pada tindak lanjut rekomendasi tersebut.

Ia menekankan bahwa fungsi pemantauan pelaksanaan rekomendasi menjadi kunci agar hasil pemeriksaan tidak berhenti sebagai dokumen administratif semata.

"Tanpa pengawasan lanjutan, rekomendasi hanya akan menjadi formalitas. Karena itu, fungsi pemantauan sangat menentukan efektivitas Ombudsman," ujarnya.

Selain pengawasan dan investigasi, Ombudsman juga berperan dalam advokasi kebijakan untuk mendorong perbaikan pelayanan publik secara sistemik.

Melalui kajian, saran kebijakan, dan edukasi publik, Ombudsman diharapkan mampu mencegah terjadinya maladministrasi sejak dini.

Samuel menilai, meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap hak atas pelayanan publik akan membuat peran Ombudsman semakin vital ke depan.

"Jika Ombudsman diperkuat dan rekomendasinya dihormati, kualitas pelayanan publik akan meningkat dan kepercayaan masyarakat terhadap negara akan tumbuh," kata dia.*

(ad)

Editor
: Adelia Syafitri
0 komentar
Tags
beritaTerkait
Hasil Seleksi JPT Pratama Aceh Diumumkan, Ini Daftar Tiga Besar Untuk Sembilan Jabatan!
Noel Ebenezer Siap Hukum Mati Jika Terbukti Bersalah dalam Kasus Korupsi K3
Pemprov Sumut Percepat Implementasi Sumut Corporate University untuk Tingkatkan Kompetensi ASN
Bupati Karo Tegaskan ASN Harus Bijak Gunakan Media Sosial: Untuk Percepat Layanan Masyarakat, Bukan Sebaliknya!
Wamenkum Tegaskan Restorative Justice di KUHP Baru: Jangan Anggap Polisi-Jaksa-Hakim Terima Bayaran
Nadiem Makarim: Makin Cepat Kebenaran Terbuka, Makin Baik
komentar
Masuk untuk memberikan atau membalas komentar.
beritaTerbaru