BREAKING NEWS
Selasa, 29 April 2025

Jokowi Sapa Puan Maharani dan Tanyakan Kabar Megawati di Peluncuran BPI Danantara

Redaksi - Rabu, 26 Februari 2025 21:44 WIB
142 view
Jokowi Sapa Puan Maharani dan Tanyakan Kabar Megawati di Peluncuran BPI Danantara
Jokowi Sapa Puan Maharani dan Tanyakan Kabar Megawati di Peluncuran BPI Danantara
Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp bitvonline.com
+ Gabung

JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berbincang akrab dengan Ketua DPR sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani dalam acara peluncuran BPI Danantara pada Senin (24/2/2025). Dalam momen tersebut, Jokowi mengungkapkan kebiasaannya menanyakan kabar Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, kepada Puan.

"Ya, saya itu kan berkawan baik, berteman baik, dengan Mbak Puan Maharani," kata Jokowi kepada detikJateng pada Rabu (26/2/2025).

Menurut Jokowi, pertemuannya dengan Puan Maharani di acara tersebut berlangsung secara singkat dan biasa. Ia menjelaskan bahwa saat bertemu, mereka saling menyapa dan berbicara sebentar.

Baca Juga:

"Kalau ketemu saling menyapa dan saling berbicara kan ya wajar-wajar saja, nggak ada yang dibicarakan, ketemuannya nggak ada, satu menit saja nggak ada," ujar Jokowi.

Jokowi pun menyebutkan bahwa ia selalu menanyakan kabar Megawati setiap kali bertemu dengan Puan. "Ya, kalau ketemu Mbak Puan pasti yang ditanyakan itu (tanya kabar Megawati)," lanjutnya.

Baca Juga:

Pertemuan antara Jokowi dan Puan terjadi di tengah acara peluncuran BPI Danantara, yang juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Presiden Prabowo Subianto, Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), serta Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

(dc/p)

Editor
: Redaksi
Tags
beritaTerkait
Waketum Golkar: Pengganti Hasan Nasbi Harus Sosok yang Melekat dengan Presiden Prabowo
Eddy Soeparno Tegaskan Kabinet Merah Putih Tetap Solid, Isu Pemakzulan Wapres Gibran Tidak Berdasar
Prabowo Minta Wartawan Keluar: Banyak Tegur Direksi, "Kan Gak Enak"
Prabowo: Jangan Toleransi Direksi BUMN yang Malas dan Tidak Berprestasi
Presiden Prabowo Hadiri Townhall Danantara, Dorong Sinergi BPI dan BUMN
Andi Kurniawan Diperiksa Polisi dan Bawa Barang Bukti Terkait Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi
komentar
beritaTerbaru